Hartina, Roza (2019) Faktor yang Mempengaruhi Nasabah Non Muslim Menabung di Tabungan Ib Hasanah dengan Akad Wadiah pada Bank BNI Syariah KCP Rajabasa Bandar Lampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
ROZA HARTINA 1502100304.pdf - Other Download (6MB) | Preview |
Abstract
Bank Syariah merupakan bank yang pengoperasiannya disesuaikan dengan prinsip syariat Islam. Adanya Bank Syariah yang beroperasi berdasarkan prinsip syariah, merupakan peluang bagi umat Islam untuk memanfaatkan jasa bank seoptimal mungkin, karena umat Islam akan berhubungan dengan perbankan dengan tenang. Peluang tersebut tidak hanya dirasakan oleh umat Islam saja, tetapi juga oleh umat non muslim, karena Bank Islam dinilai terbukti mampu menjadi sarana penunjang pembangunan ekonomi yang handal dan dapat beroprasi secara sehat. Selain itu Bank Islam dinilai mampu hidup berdampingan dengan bank-bank konvensional yang telah ada.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi nasabah non muslim menabung di tabungan iB Hasanah dengan Akad Wadiah pada bank BNI Syariah KCP Rajabasa Bandar Lampung.Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Sedangkan sifat penelitiannya bersifat deskriptifkualitatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa keputusan nasabah non muslim menabung di tabungan iB Hasanah dengan akad wadiah pada bank BNI Syariah KCP Rajabasa Bandar Lampung yaitu dipengaruhi oleh beberapa faktor internal dan eksternal. Faktor internal yang mempengaruhi yaitu berupa pribadiatau keinginan diri sendiri yaitu kepercayaan dan persepsi, sementara dari faktor eksternal yang mempengaruhi yaitu sosial, dan faktor eksternal lainnya yaitu pelayanan, promosi, dan lokasi. Keputusan nasabah non muslim terhadap produk tabungan iB Hasanah dengan akad wadiah yaitu dikarenakantidak hanya di dalam agama Islam saja yang melarang tentang riba, tetapi dalam agama mereka pun memiliki larangan riba, sehingga mereka lebih memilih Bank Syariah untuk menitipkan dannya, selain itu juga dikarenakan tidak adanya biaya administrasi, tidak adanya potongan setiap bulannya, dan setoran awal termasuk rendah. Produk tabungan ini merupakan tabungan yang dapat diambil kapan saja, selain itu juga dikarenakan pelayanan yang diberikan oleh bank BNI Syariah KCP Rajabasa Bandar Lampung dianggap cukup bagus.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 15 Jan 2020 04:00 |
Last Modified: | 15 Jan 2020 04:00 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/915 |
Actions (login required)
View Item |