Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Terhadap Praktek Kafalah

Sari, Tiara Novita (2024) Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Terhadap Praktek Kafalah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Tiara Novita Sari - 1702090140 - HESY.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Kafalah adalah salah satu akad tradisional dalam fikih Islam tetapi penerapannya masih berlangsung hingga saat ini dengan beberapa modifikasi. Kafalah berarti suatu tindak penggabungan tanggungan orang yang menanggung dengan tanggungan penanggung utama terkait tuntutan yang berhubungan dengan jiwa, hutang, barang, atau pekerjaan. Peminjaman yang bermasalah ini menggunakan sistem yang unik dan masih banyak yang belum menerapkan sistem ini umtuk meminimalisir risiko peminjaman modal yaitu menggunakan sistem tanggung renteng.

Berdasarkan hal tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana praktik sistem tanggung renteng dalam peminjaman modal dan menganalisa bagaimana bagaimana praktik tanggung renteng dalam implementasi akad kafalah menurut hokum ekonomi syariah

Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research). Penelitian pustaka (library research) adalah suatu penelitian yang di lakukan diruang perpustakaan untuk menghimpun dan menganalisa data yang bersumber dari perpustakaan, baik berupa buku-buku periodikal-periodikal.

Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa tanggung renteng dan kafalah dalam tinjauan hukum ekonomi syariah dilihat dari rukun dan syarat akad kafalah sudah terpenuhi sesuai dengan hukum islam. Sistem Tanggung merupakan sistem alternative sebagai salah satu jalan keluar bagi anggota kelompok yang ingin melakukan pembiayaan akan tetapi tidak memiliki jaminan, dan perwujudan atas kepercayaan serta rasa setia kawan terhadap kelompok merupakan sistem yang diterapkan oleh debitur. Sistem tanggung renteng adalah sikap tolong menolong dalam anggota kelompok yang dimana salah satu nasabah tidak bisa membayar hutangnya sesuai waktu yang ditentukan. Peminjaman modal dengan sistem tanggung renteng sudah terpenuhi dan sesuai dengan syariat Islam.

Kata Kunci: Kafalah, Tanggung Renteng, Hukum Ekonomi Syariah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 15 Feb 2024 01:40
Last Modified: 15 Feb 2024 01:40
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9172

Actions (login required)

View Item View Item