Karomah, Azza Nailul (2024) Metode Dakwah Kemasyarakatan Oleh Pengurus Pondok Pesantren Riyadlatul ‘Ulum Pada Desa Bumiharjo 39B Batanghari Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI AZZA NAILUL KAROMAH - 1904010007 - KPI.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
Penelitian metode dakwah kemasyarakatan oleh Pengurus pondok pesantren Riyadlatul Ulum pada desa Bumiharjo 39B Batanghari Lampung Timur bertujuan untuk mengetahui metode apa yang digunakan oleh pengurus pondok pesantren terhadap masyarakat sekitar. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan masih banyaknya masyarakat sekitar pesantren yang melakukan kegiatan negatif seperti judi dan bermain slot. Bahkan banyak juga masyarakat yang belum memahami tentang ilmu agama yang menyebabkan masyarakat melakukan kegiatan negatif daripada positifnya.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan sifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan tiga cara yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari sumber data primer dan juga skunder. Sumber data primer dalam penelitian ini terdiri dari delapan orang, satu lurah pesantren, dua ustadz dan lima masyarakat desa sekitar pesantren. Sedangkan penelitian sekunder dalam penelitian ini yaitu informasi berupa dokumen atau buku yang berkaitan dengan penelitian ini.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa metode dakwah kemasyarakatan oleh Pondok Pesantren Riyadlatul Ulum menggunakan tiga metode dakwah. Yang pertama metode dakwah Bil Hikmah yang dalam hal ini terdiri dari dua kegiatan dakwah yaitu ceramah yang dilangsungkan bebarengan dengan pembacaan sholawat atau hadroh dan juga semaan Al-Qur‟an. Yang kedua yaitu metode dakwah Al-Mauidzoh Al-hasanah yang diterapkan melalui kegiatan pengajian. Dan yang ketiga yaitu Al-Mujadalah Bilati Hiya Ahsan yaitu bediskusi dan bertanya saat proses pengajian berlangsung. Baik bertanya didalam maupun diluar materi yang disampaikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 21 Feb 2024 02:14 |
Last Modified: | 21 Feb 2024 02:14 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9213 |
Actions (login required)
View Item |