Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Manajemen Sumber Daya Insani dalam Menjaga Sustainability Baitul Maal Wat Tamwil Fajar Bina Sejahtera Metro Lampung

Idawati, Anik (2023) Manajemen Sumber Daya Insani dalam Menjaga Sustainability Baitul Maal Wat Tamwil Fajar Bina Sejahtera Metro Lampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
TESIS ANIK IDAWATI - 2171040016 - ESY.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Sustainability Baitul Maal Wat Tamwil menjadi sebuah jawaban terhadap tantangan bagi penggiat ekonomi Syariah ditengah banyaknya Baitul Maal Wat Tamwil yang tidak beroperasi kembali. Sumber Daya Insani merupakan asset vital yang memiliki peran sangat penting dalam menjaga sustainability/keberlanjutan Baitul Maal Wat Tamwil. Kualitas sumber daya insani sangat ditentukan dari keberhasilan penerapan manajemen yang dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk menganalisis penerapan Manajemen Sumber Daya Insani dalam Menjaga Sustainability Baitul Maal Wat Tamwil Fajar Bina Sejahtera Metro Lampung.

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research). Adapun sifat dari penelitian ini adalah bersifat deskriptif kualitatif pada hakekatnya penelitian kualitatif adalah mengamati orang dalam lingkungan hidupnya, berinteraksi dengan mereka. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumbar data primer dan sumber data sekunder. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode Observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Dalam menganalisis data penelitian menggunakan tiga tahapan, yakni reduksi data, penyajian data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam penerapan manajemen sumber daya insani di KSPPS Fajar Bina Sejahtera Metro Lampung dilakukan dengan konsep keseimbangan antara profesioanal bisnis dan kepatuhan pada Syariah yang mendasari kegiatan Perencanaan, Pelatihan dan Pengembangan, Penilaian Kinerja, Pengawasan dan Digitalisasi Sumber Daya Insani sehingga terbentuk good system dan good person yang menjadi faktor sustainability KSPPS BMT Fajar Metro Lampung terjaga hingga saat ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pascasarjana
Divisions: Pascasarjana > Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 21 Feb 2024 01:57
Last Modified: 21 Feb 2024 01:57
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9264

Actions (login required)

View Item View Item