Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Ditinjau Dari Gender Di MTs Al Hikamussalafiyah

Fitriyanto, Candra (2023) Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Ditinjau Dari Gender Di MTs Al Hikamussalafiyah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI CANDRA FITRIYANTO - 1801044001 - TMTK.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perbedaan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran matematika siswa antara siswa laki-laki dengan siswa perempuan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada perbedaan kemampuan berpikir antara siswa laki-laki dengan siswa Perempuan di MTS AL Hikamussalafiyah tahun Ajaran 2022/2023.

Metode penelitian yang digunakan adalah dengan posttest only. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTS AL Hikamussalafiyah yang terdiri dari dua kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan melihat perbandingan jumlah siswa laki-laki dan perempuan. Dengan kelas VIII A sebagai kelas sampel karena memiliki jumlah siswa perempuan lebih banyak dari kelas VIII B. instrumen yang digunakan untuk mengetahui apakah ada perbedaan kemampuan berpikir siswa ditinjau dari Gender adalah hasil posttest sebanyak 4 butir soal. Data tes yang terkumpul dianalisis dengan pendekatan kualitatif yang diubah menjadi data kuantitatif.

Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji perbedaan rata-rata diperoleh nilai skor rata-rata total dari siswa laki-laki dan perempuan. Dimana siswa laki-laki memperoleh rata-rata skor sebesar 32,292 dan siswa perempuan memperoleh rata rata skor 46,875 atau skor siswa perempuan lebih besar 14,292 dari siswa laki-laki. Hasil tersebut membuktikan kemampuan berpikir matematika siswa perempuan lebih baik dari siswa laki-laki.

Kata Kunci: Analisis Berpikir Kritis, Perbedaan Kemampuan Berpikir Matematika, Gender

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Matematika
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 28 Feb 2024 02:36
Last Modified: 28 Feb 2024 02:36
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9278

Actions (login required)

View Item View Item