Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Studi Etnobotani Upacara Pernikahan Adat Lampung Pepadun Di Desa Gunung Tiga Kecamatan Batanghari Nuban Sebagai Sumber Belajar Biologi SMA

Zen, Putri Nurmalia (2024) Studi Etnobotani Upacara Pernikahan Adat Lampung Pepadun Di Desa Gunung Tiga Kecamatan Batanghari Nuban Sebagai Sumber Belajar Biologi SMA. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI PUTRI NURMALIA ZEN - 1901081024 - T. BIOLOGI.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Lampung tidak lepas dari upacara- upacara, salah satu upacara yang dilakukan masyarakat lampung khususnya di Desa Gunung Tiga adalah upacara pernikahan. Tetapi perlu dilakukan penelitian studi etnobotani agar dapat mengetahui bagian tumbuhan apa saja yang digunakan, bagaimana cara pemanfaatan tumbuhannya serta makna dan filosofi dari ritual pernikahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana rangkaian dari ritual upacara pernikahan, jenis tumbuhan, bagian tumbuhan yang digunakan, cara pemanfaatan tumbuhan, dan makna serta filosofi dari ritual pernikahan tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi.

Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat 10 rangkaian ritual adat yang digunakan dalam ritual pernikahan yaitu ngakuk mulei/sebumbangan, nyuak bidang sukew, ngattak salah, nyuak sabai, ngulem/ nyuak, sujud/ ngayew meghiyan, nikel, nginai adek, pangan / pesta dan ngemighul. Tumbuhan yang digunakan dalam ritual upacara pernikahan adat lampung terdapat 25 jenis tumbuhan dari 24 famili, bagian tumbuhan yang dimanfaatkan diantaranya terdiri dari buah, daun, rimpang, umbi, bunga, biji, batang. Tumbuhan yang paling dominan digunakan dalam ritual adalah padi dan bumbu dapur seperti, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih.

Kata kunci : Gunung tiga, Etnobotani, Ritual, Pernikahan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Biologi
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 28 Feb 2024 02:39
Last Modified: 28 Feb 2024 02:39
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9322

Actions (login required)

View Item View Item