Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Game Online Terhadap Minat Belajar Peserta Didik Kelas IV Di SDN 2 Negara Ratu

Aditiya, Yulinar (2024) Pengaruh Game Online Terhadap Minat Belajar Peserta Didik Kelas IV Di SDN 2 Negara Ratu. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI YULINAR ADITIYA - 1801010119 - PAI.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Game online memiliki dampak positif dan negatif yang dapat mempengaruhi minat belajar siswa. Game online memiliki dampak positif bagi siswa selama tidak mengganggu proses belajar siswa, dengan pembagian waktu yang cukup. Namun sebaliknya, game online yang dimainkan dengan berlebihan justru dapat menurunkan minat belajar siswa dan berdampak pada kesehatan sehingga mengganggu proses belajar siswa di sekolah. Fokus permasalahan yang akan peneliti kaji dalam penelitian ini berkaitan dengan pengaruh game online terhadap minat belajar ditinjau dari dampak positif dan negatif yang dialami oleh peserta didik IV di SDN 2 Negara Ratu.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah pengaruh game online terhadap minat belajar peserta didik kelas IV di SDN 2 Negara Ratu ?. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh game online terhadap minat belajar peserta didik kelas IV di SDN 2 Negara Ratu.

Dalam penelitian ini, peneliti memakai pendekatan kuantitatif. Sedangkan sifat penelitian dalam penelitian ini merupakan bersifat korelasi. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa angket atau kuesioner dan dokumentasi. Angket atau kuesioner ditunjukan kepada 42 siswa kelas IV di SDN 2 Negara Ratu untuk meperoleh data pengaruh game online dan minat belajar siswa. Sedangkan dokumentasi bertujuan untuk mendapatkan informasi berkaitan dengan sejarah SDN 2 Negara Ratu, visi, misi dan tujuan, serta keadaan sarana dan prasarana yang tersedia. Adapun analisis data yang digunakan didalam penelitian ini yaitu menggunakan rumus Pearson Product Moment.

Berdasarkan hasil pembahasan penelitian, maka dapat kesimpulan dalam penelitian ini Ada Pengaruh Game Online Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas IV di SD Negeri 2 Negara Ratu. Dengan dibuktikan dari hasil analisis penelitian yang penulis lakukan memperoleh nilai sig (2 tailed) < 0,05, maka terdapat hubungan antara variabel x dan y. Jika dibandingkan 0,046 < 0,05 atau, maka hasil tersebut menunjukkan bahwa hipotesis diterima.

Berdasarkan tabel pedoman interpretasi koefisien product moment, tingkat korelasi variabel x terhadap y dalam penelitian ini adalah sedang dengan tingkat hubungan sebesar 25,60%. .

Kata Kunci : Game Online, Minat Belajar Siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 28 Feb 2024 02:43
Last Modified: 28 Feb 2024 02:43
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9323

Actions (login required)

View Item View Item