Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Segmentasi Pasar Dalam Peningkatan Minat Nasabah Di BPRS Metro Madani Kantor Pusat Metro

Prasetyo, Eko Nur (2024) Strategi Segmentasi Pasar Dalam Peningkatan Minat Nasabah Di BPRS Metro Madani Kantor Pusat Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Eko Nur Prasetyo - 1903021023 - PBS.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Segmentasi pasar dalam lembaga keuangan merupakan upaya dalam membagi kelompok dengan karakteristik tertentu dengan tujuan untuk memahami kebutuhan dan preferensi nasabah. Jumlah nasabah talangan haji dan gadai emas di BPRS Metro Madani Kantor Pusat Metro mengalami kenaikan signifikan dari tahun 2020 hingga 2022. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa strategi pemasaran produk yang diterapkan oleh BPRS Metro Madani telah efektif, memperoleh peningkatan nasabah secara konsisten. Namun, muncul permasalahan terkait sasaran pasar yang berbeda pada produk talangan haji dan gadai emas. Sehingga tujuan penelitian ini yaitu untuk memahami strategi segmentasi pasar yang digunakan oleh BPRS Metro Madani Kantor Pusat Metro.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian field research dan bersifat deskriptif. Data primer dan sekunder digunakan sebagai sumber data, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang diterapkan adalah metode berfikir induktif.

Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa strategi segmentasi pasar yang digunakan BPRS Metro Madani dalam memasarkan produk dalam menjalankan strategi segmentasi pasar pada produk talangan haji dan gadai emas, BPRS Metro Madani telah berhasil mengimplementasikan pendekatan yang berfokus pemahaman mendalam terhadap karakteristik dan preferensi nasabah. Melalui segmentasi geografis, demografis, psikografis, dan perilaku, BPRS Metro Madani mampu memilih segmen pasar yang tepat dan menyusun penawaran produk layanan yang lebih sesuai dengan kebutuhan individu. Strategi segmentasi geografis mencerminkan kesadaran mereka terhadap perbedaan pasar setempat, segmentasi demografis memberikan penekanan pada usia sebagai variabel utama yang relevan dengan keberangkatan haji. Selanjutnya, segmentasi psikografis memperlihatkan upaya dalam memahami nilai, gaya hidup, dan keinginan psikologis nasabah terkait ibadah haji dan gadai emas. Terakhir, segmentasi perilaku menciptakan dasar yang solid untuk penyesuaian produk dan layanan sesuai dengan pengetahuan, sikap, pemakaian, dan respons nasabah. Keseluruhan, strategi segmentasi pasar yang diterapkan oleh BPRS Metro Madani telah membawa dampak positif dalam meningkatkan minat dan kepuasan nasabah, serta memperkuat posisi mereka dalam pasar produk talangan haji dan gadai emas.

Kata Kunci : Segmentasi Pasar, Minat Nasabah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 06 Mar 2024 04:36
Last Modified: 06 Mar 2024 04:36
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9364

Actions (login required)

View Item View Item