Katrin, Irena (2019) Strategi Dakwah Tokoh Agama dalam Meningkatkan Nilai ke Islaman Masyarakat. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
IRENA KATRIN NPM 1503060043.pdf - Other Download (7MB) | Preview |
Abstract
Strategidakwahmerupakan suatu teknik atau cara yang di gunakan dalam berdakwah, dengan adanya strategi tersebut berharap suatu aktivitas dakwahdapat berjalan dengan baik serta dapat tersampaikan kepadamad‟u. Seorang tokoh agamajuga harus mengetahui kondisi mad‟u agar penyampaian dakwah tepat sasaran. Pemahaman tentang nilai ke Islaman yang ada di Desa Cempaka Nuban masih kurang, hal tersebut terlihat dari aktivitas dakwah yang hanya di ikuti oleh sebagian masyarakat saja, serta terlihat dari masyarakat yang tidak semangat dalam mengikutikajian dakwah sertasholat berjamaah di masjid.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi dakwah yang digunakan oleh Tokoh Agama di Desa Cempaka Nuban, yaitu dengan strategi dakwah mau’izhah hasanahdanbil hal, keduanya saling keterkaitankarena dengan menggunakan strategi tersebut dapat mempermudahuntuk berdakwah dan lebih maksimal. Dari proses dakwah tersebut jugaagar dapat mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi sukses atau tidaknya suatu aktivitas dakwah.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini mencakup sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi kemudian data yang telah terkumpul dianalisis menggunakan metode berfikir induktif.
Hasil dari penelitian mengenai strategi dakwah Tokoh Agama/da‟i menggunakan strategidakwahmau’izhah hasanahdan stategi dakwah bil hal, dalam keberhasilan aktivitas dakwah merupakan suatu strategiyang digunakan dalam berdakwah denganmemberikan nasehat-nasehat yang baik, perkataan-perkataan yang baik, tidak dengan memaksa apalagi sampai menggunakan cara yang kasar terhadap objek dakwahnya serta dengan memberikan contoh atau perbuatan yang nyata sehingga dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi lingkungannyadan dapat mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari dengan senantiasa berada di jalan yang di ridhai Allah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 15 Jan 2020 07:22 |
Last Modified: | 15 Jan 2020 07:22 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/939 |
Actions (login required)
View Item |