Effendi, Muhamad Syahrul (2024) Dinamika Gender Terhadap Minat Mahasiswa Untuk Bekerja Di Bank Syariah (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
MUHAMAD SYAHRUL EFFENDI 1903021054.pdf - Other Download (5MB) |
Abstract
Pesatnya perkembangan bank syariah menimbulkan permintaan akan sumber daya syariah di lembaga Perbankan syariah meningkat. hal itu memberikan kesempatan bekerja bagi mahasiswa setelah lulus nanti. penelitian ini merujuk pada permasalahan mengenai apakah Gander berpengaruh dalam proses rekrutmen pegawai Bank Syariah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Apakah Gender berpengaruh terhadap minat mahasiswa Perbankan Syariah dalam memilih berkarir di bank syariah. (2) apakah Kesetaraan gender sudah di terapkan dengan baik di Bank Syariah. peneliti mengumpulkan data dengan menggunakan metode wawancara dan dokumentasi.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriktif kualitatif. Sesuai dengan penelitian yang bersifat deskriktif kualitatif yaitu suatu penelitian yang memfokuskan pada penelitian lapangan (Field Research). Dalam mengambil sampel wawancara menggunakan sampling Purposive. subjek dari penelitian ini adalah mahasiswa S1 Perbankan Syariah IAIN Metro Lampung, sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa S1 Perbankan Syariah angkatan 2019 sebanyak 16 orang.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, menunjukkan bahwa Dinamika Gander Terhadap Minat Mahasiswa untuk bekerja di Bank Syariah tidak cukup berpengaruh terhadap Minat bekerja. Gander Bukanlah faktor utama mahasiswa untuk memilih berkerja di Bank Syariah melainkan ada beberapa faktor lain yang lebih utama, diantaranya Faktor Pengaruh Finansial, Faktor Nilai sosial dan Faktor Lingkungan Kerja.
Kata Kunci : Dinamika, Gender, Minat, Bank Syariah
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 08:25 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 08:25 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9472 |
Actions (login required)
View Item |