Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Sosialisasi BPRS Way Kanan Cab.Natar Dalam Meningkatkan Literasi Keuangan Di Masyarakat Natar Kabupaten Lampung Selatan

Nurhasanah, Siti (2024) Strategi Sosialisasi BPRS Way Kanan Cab.Natar Dalam Meningkatkan Literasi Keuangan Di Masyarakat Natar Kabupaten Lampung Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Siti Nurhasanah - 2003021059 - PBS.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya tingkat literasi keuangan dimasyarakat menyebabkan tidak memiliki perencanaan keuangan yang baik, dalam hal ini Strategi Sosialisasi perlu dilakukan. Penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi yang dilakukan BPRS way kanan dalam meningkatkan literasi keuangan syariah pada masyarakat.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan metode field research (penelitian lapangan). Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi. Informan atau narasumber dalam penelitian ini yaitu Kepala cabang BPRS Way Kanan, dan juga masyarakat BPRS Way Kanan.

Hasil penelitian ini adalalah Strategi yang dilakukan oleh Dilakukan BPRS Way Kanan Cab Natar dalam Meningkatkan Literasi Keuangan Syariah melalui beberapa program yaitu melalui media massa, menggunakan media sosial dan dilakukan secara langsung. Dengan beberapa program itu diharapkan dapat meningkatkan pemahaman tentang literasi keuangan syariah. BPRS Way Kanan Cabang Natar dalam Meningkatkan Literasi Keuangan Syariah di Masyarakat Natar Kabupaten Lampung Selatan terkait produk keuangan syariah dipromosikan melalui media sosial (Facebook, Instagram, Zoom dan Youtube), membagikan brosur atau media cetak lainnya dan juga melalui website serta aplikasi digital pegadaian syariah.

Kata Kunci : Strategi Sosialisasi, Literasi Keuangan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 30 Apr 2024 02:30
Last Modified: 30 Apr 2024 02:30
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9516

Actions (login required)

View Item View Item