Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Perencanaan Pajak Terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022)

Dania, Puspa (2024) Pengaruh Perencanaan Pajak Terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Puspa Dania - 2003031035 - Akuntansi Syariah.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Perencanaan pajak merupakan salah satu strategi perusahaan dalam mengelola beban pajaknya. Perusahaan yang melakukan perencanaan pajak berharap dengan mengelola beban pajak, mereka akan dapat memaksimalkan nilai perusahaannya. Perencanaan pajak tentunya dapat menjadi faktor penentu bagi investor untuk menanamkan modalnya, yang dapat berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, menggunakan data sekunder berupa data – data laporan keuangan tahunan berupa laporan neraca (laporan posisi keuangan) dan laporan laba rugi perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling, dengan jumlah sampel 28 perusahaan. Tujuan menggunakan purposive sampling untuk menentukan sampel sebuah penelitian yang memang memerlukan kriteria-kriteria tertentu agar sampel yang diambil sesuai dengan tujuan penelitian. Metode analisis data yang digunakan menggunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji t, uji F dan koefisien determinan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari pengujian secara persial (uji t) perencanaan pajak yang di ukur menggunakan Efective Tax Rate (ETR) yang menunjukkan nilai 0.016 < 0.05 yang artinya variabel perencanaan pajak (X1) berpengaruh terhadap nilai perusahaan (Y). kemudian perencanaan pajak yang di ukur menggunakan Tax Ratention Rate (TRR) yang menunjukkan nilai 0.541 > 0.05 yang artinya variabel perencanaan pajak (X2) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan (Y). selanjutnya hasil uji F menunjukkan nilai 0.001 > 0.05 yang artinya perencanaan pajak yang diukur menggunakan ETR dan TRR secara bersama – sama berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Dari hasil perhitungan koefisien determinasi sebesar 0.837, hal ini berarti 83% variasi variabel nilai perusahaan (Y) ditentukan oleh kedua variabel independen yaitu Efective Tax Rate (X1) dan Tax Retention Rate (X2). Sedangkan sisanya 17% dipengaruhi oleh variable lain yang tidak diteliti.

Kata Kunci: Efective Tax Rate, Tax Ratention Rate, Nilai Perusahaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akutansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akutansi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 27 Jun 2024 03:54
Last Modified: 27 Jun 2024 03:54
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9627

Actions (login required)

View Item View Item