Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Pola Asuh Orangtua terhadap Moral Anak Usia Dini di PAUD Sekar Melati Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah

Yanti, Norma Ulva (2022) Pengaruh Pola Asuh Orangtua terhadap Moral Anak Usia Dini di PAUD Sekar Melati Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI_NORMA ULVA YANTI_NPM. 1701030027 (3).docx2 - Norma ulva.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Pola asuh orangtua terhadap moral anak adalah merupakan suatu tindakan atau perilaku yang diberikan orangtua terhadap suatu hal yang dilihat atau dirasakan sehingga dapat diperoleh dengan adanya cara orangtua dalam merawat, mendidik, dan mengasuh anaknya. Pola asuh yang diberikan orangtua bisa dalam bentuk perlakuan fisik maupun psikis yang tercermin dalam tutur kata, sikap, Prilaku, dan tindakan yang diberikan.Pendidikan dan pembinaan moral merupakan hal paling penting dan sangat mendesak untuk dilakukan dalam rangka menjaga stabilitas. Jika pola asuh yang dilakukan orangtua di dalam keluarga baik maka moral anak akan cenderung baik.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh pola asuh orangtua terhadap moral anak usia dini di PAUD Sekar Melati Sidomulyo Kecamatan Punggur?.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh orangtua terhadap moral anak di PAUD Sekar Melati Sidomulyo Kecamatan Punggur.Populasi dalam penelitian ini adalah 60 anak berusia 0-6 tahun dari populasi tersebut sampel yang diambil adalah siswa kelas B yang berjumlah 31 siswa.

Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data kuesioner (angket) dan dokumentasi.Kuesioner (angket) sebagai metode pokok, dan metode dokumentasi sebagai metode pendukung. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ada pengaruh pola asuh orangtua terhadap moral anak usia dini di PAUD Sidomulyo Kecamatan Punggur.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa ada pengaruh pola asuh orangtua terhadap moral anak usia dini di PAUD Sekar Melati Sidomulyo Kecamatan Punggur. Hasil ini terbukti dari hasil analisis data menggunakan korelasi Person Product Momentdiperoleh harga Rxy sebesar 0,70. Kemudian dari harga Rxy dihitung harga thitung sebesar 5,2843. Kemudian thitung dibandingkan dengan ttabel pada taraf signifikansi 5% dengan df = n – 2= 31 – 2 = 29 yaitu sebesar 2,045. Dengan demikian harga thitung lebih besar dari ttabel yaitu 5,2843> 2,045. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima yaitu: ada pengaruh pola asuh orangtua terhadap moral anak usia dini di PAUD Sekar Melati Sidomulyo Kecamatan Punggur Tahun Pelajaran 2020/2021.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 14 Jun 2024 02:01
Last Modified: 14 Jun 2024 02:01
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9631

Actions (login required)

View Item View Item