Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penerapan Model Pembelajaran Talking Stick Dengan Media Grafis Dalam Meningkatkan Keterampilan Berbicara Siswa SD Negeri 1 Bumimas

Zakia, Lativatuz (2024) Penerapan Model Pembelajaran Talking Stick Dengan Media Grafis Dalam Meningkatkan Keterampilan Berbicara Siswa SD Negeri 1 Bumimas. Undergraduate thesis, Instititut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
SKRIPSI LATIVATUZ ZAKIA - 2001030014 - PGMI.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Berdasarkan tingkat keterampilan berbicara siswa kelas IV SD Negeri 1 Bumimas pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, diketahui bahwa 22% memiliki tingkat keterampilan berbicara yang masih dibawah Kriteria Ketuntasan Tujuan Pembelajaran (KKTP). Hal ini dikarenakan kurangnya keinginan siswa untuk bertanya, siswa masih merasa kurang percaya diri dalam mengemukakan pendapat, kurangnya komunikasi dengan guru maupun teman, dan dalam menjawab pertanyaan dari guru. Ketika menjawab pertanyaan yang diberikan guru masih banyak sebagian besar siswa yang artikulasi dan penyampaian bahasa serta penyusunan kalimatnya yang masih kurang. Metode penelitian yang digunakan merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilakukan dikelas IV, dengan jumlah 20 siswa. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah, “Apakah penerapan model pembelajaran Talking Stick dengan media grafis dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa pada pembelajaran Bahasa Indonesia kelas IV SD Negeri 1 Bumimas,Kecamatan Batanghari Lampung Timur tahun pelajaran 2024/2025?”. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah, untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Talking Stick dengan media grafis dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas IV.

Berdasarkan hasil analisis dari penelitian diketahui bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Talking Stick dengan media grafis siswa mengalami peningkatan dari siklus I sampai dengan siklus II. Pada tes keterampilan berbicara posttest siklus I ketuntasan yang diperoleh yaitu 75%, sebanyak 5 siswa belum mencapai Kriteria Ketercapain Tujuan Pembelajaran (KKTP), sedangkan pada siklus II ketuntasan Posttest adalah 100% sebanyak 20 siswa yang mencapai Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP). Dalam hal ini dapat dibuktikan bahwa adanya peningkatan presentasi dari siklus I dengan siklus II yaitu 25%. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah adanya peningkatan keterampilan berbicara siswa ditandai dengan tercapainya Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP) dengan rata-rata ketuntasan mencapai ≥70.

Kata Kunci : Keterampilan Berbicara, Model Pembelajaran Talking Stick, Bahasa Indonesia

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 13 Jun 2024 01:26
Last Modified: 13 Jun 2024 01:26
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9660

Actions (login required)

View Item View Item