Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Kesiapan Sekolah Dalam Mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Di SMP Negeri 02 Kotagajah Lampung Tengah

Putri, Ameilya Tiara (2024) Analisis Kesiapan Sekolah Dalam Mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Di SMP Negeri 02 Kotagajah Lampung Tengah. Undergraduate thesis, Instititut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
SKRIPSI AMEILYA TIARA PUTRI - 2001071001 - T. IPS.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Menganalisis bagaimana kepemimpinan kepala sekolah SMP Negeri 2 Kotagajah dalam implementasi Kurikulum Merdeka. 2) Untuk Menganalisis Bagaimana kinerja guru SMP Negeri 2 Kotagajah dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. 3) Untuk Menganalisis Bagaimana standar motivasi belajar siswa SMP Negeri 2 Kotagajah dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

Jenis penelitialn ini aldalalh penelitialn kualntitaltif. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat korelatif. Populalsi yalng terdalpalt dalalm penelitialn ini merupalkaln Siswa kelas VII dan siswa kelas VIII sejumlah 634 siswa. Sedangkan sampel penelitian ini adalah 61 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik regresi linear sederhana dan regresi linear berganda. Regresi linear berganda merupakan studi mengenai ketergantungan variabel dependen dengan salah satu atau lebih variabel independen, dengan tujuan untuk mengestimasi rata-rata populasi atau nilai ratarata variabel dependen berdasarkan nilai variabel independen yang diketahui.

Penelitian ini menyimpulkan bahwa analisis berkepengaruhan variabel X1 (Kepemimpinan Kepala Sekolah) terhadap Implementasi Kurikulum Merdeka, dari hasil perhitungan diperoleh nilai sig sebesar 0,005 < 0,05 berarti ada pengaruh yang signifikan antara Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kurikulum Merdeka. Kemudian Hasil analisis berkepengaruhan variabel X2 (Kinerja Guru) terhadap Implementasi Kurikulum Merdeka, perhitungan diperoleh nilai sig 0,001 < 0,05 berarti ada pengaruh yang signifikan antara Kinerja Guru terhadap Kurikulum Merdeka. Kemudian Hasil analisis berkepengaruhan variabel X3 (Motivasi Belajar Siswa) terhadap Implementasi Kurikulum Merdeka, perhitungan diperoleh nilai sig 0,020 < 0,05 berarti ada pengaruh yang signifikan antara Motivasi Belajar Siswa terhadap Kurikulum Merdeka dengan tingkat pengaruh sebesar 7%. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa Semakin baik kesiapan sekolah meliputi (kepemimpinan kepala sekolah, kinerja guru dan motivasi belajar siswa) maka berdampak nyata pada tingginya penerapan Kurikulum Merdeka. Nilai positif pada variabel ini menunjukkan bahwa kesiapan sekolah meliputi (kepemimpinan kepala sekolah, kinerja guru dan motivasi belajar siswa) memiliki hubungan yang searah dengan Kurikulum Merdeka yaitu semakin tinggi kesiapan sekolah meliputi (kepemimpinan kepala sekolah, kinerja guru dan motivasi belajar siswa), maka semakin meningkat juga kesiapan sekolah dalam Penerapan Kurikulum Merdeka.

Kata Kunci : Kesiapan Sekolah, Implementasi, Kurikulum Merdeka

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 28 Jun 2024 03:49
Last Modified: 28 Jun 2024 03:49
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9725

Actions (login required)

View Item View Item