Muntaqiyah, Silfiyatul (2024) Dampak Brand Image Dan Service Quality Terhadap Loyalitas Nasabah Dalam Menggunakan Produk Tabungan Wadiah Di PT. BPRS Aman Syariah Sekampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI SILFIYATUL MUNTAQIYAH -2003021056 - PBS.pdf - Other Download (7MB) |
Abstract
Brand image dan service quality pada sebuah lembaga keuangan syariah sangatlah penting di mata masyarakat terutama nasabah lembaga keuangan. Untuk itu suatu lembaga keuangan syariah harus memiliki identitas sendiri melalu pemberian brand image dan sevice quality yang terbaik dan mudah diingat oleh para nasabah. PT. BPRS Aman Syariah Sekampung merupakan salah satu lembaga keuangan syariah yang memiliki nasabah tabungan wadiah dengan jumlah yang cukup banyak yaitu 1.075. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat dampak dari brand image dan service quality terhadap loyalitas nasabah menggunakan tabungan wadiah di PT BPRS Aman Syariah Sekampung.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif analisis, yaitu penelitian yang bertujuan untuk secara akurat menggambarkan sifat individu, situasi, gejala atau kelompok tertentu sebagaimana adanya. Sumber data yang diperoleh berupa sumber data primer dan sekunder, dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dengan metode snowball sampling dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode analisis data yang bersifat induktif, yaitu analisis atas informasi yang diperoleh kemudian dibentuk menjadi suatu hipotesis.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa brand image dan service quality memberikan dampak yang positif terhadap loyalitas nasabah dalam menggunakan tabungan wadiah di PT BPRS Aman Syariah Sekampung. Nasabah tetap menggunakan tabugan wadiah karena adanya brand image yang kuat serta service quality yang baik yang telah dibangun oleh PT. BPRS Aman Syariah Sekampung.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 08:22 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 08:22 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9746 |
Actions (login required)
View Item |