Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Faktor Penyebab Kesulitan Belajar Siswa Kelas VII Pada Mata Pelajaran IPS Di SMP Negeri 3 Tulang Bawang Barat

Wajilah, Suni Nurul (2024) Faktor Penyebab Kesulitan Belajar Siswa Kelas VII Pada Mata Pelajaran IPS Di SMP Negeri 3 Tulang Bawang Barat. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Suni Nurul Wajilah - 1801081031 - Tadris IPS.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Peserta didik di kelas VII A SMP Negeri 3 Tulang Bawang Barat memiliki karakteristik yang beragam. Hambatan yang di alami siswa dalam belajar pada mata pelajaran IPS, yaitu ada beberapa siswa yang mengalami kesulitan dalam belajar, seperti kurangnya pemahaman mengenai materi, hal tersebut terjadi karena siswa tidak konsentrasi dan fokus mendengarkan penjelasan dari guru, rendahnya minat baca dan minat belajar siswa serta kurannya motivasi dalam diri siswa dan ketidak berhasilan siswa dalam mencapai nilai KKM. Oleh karena itu diperlukan Upaya guru dalam mengatasi kesulitan belajar tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui faktor penghambat kesulitan belajar dan Faktor Penyebab Kesulitan Belajar Siswa Kelas VII Pada Mata Pelajaran IPS di SMP Negeri 3 Tulang Bawang Barat. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif yang berjenis studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik Analisa data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan terdapat faktor kesulitan belajar siswa yaitu faktor internal yang terdiri dari kemampuan intelektual dikarenakan siswa karakteristik dan latar belakang kemampuan yang beragam, kemudian faktor motivasi dalam diri siswa yang berfungsi menimbulkan, mendasari dan memberikan dorongan positif kepada siswa dalam kegiatan belajar, dan minat belajar yang yang berpengaruh terhadap daya tangkap siswa dalam memahami materi pembelajarn. Faktor eksternal terdiri dari lingkungan sekolah, seperti guru dan juga teman yang dapat berpengaruh kepada kesulitan belajar siswa, kemudian lingkungan keluarga juga berpengaruh terhadap kesulitan belajar siswa karena lingkungan keluarga yang kondusif dan mendukung dapat membuat siswa menjadi lebih fokus dalam belajar, dan lingkungan masyarakat yang menjadi faktor kesulitan belajar adalah lingkungan pertemanan di rumah. Terdapat anak yang lingkungan rumah atau lingkungan masyarakatnya adalah anak-anak yang tidak bersekolah sehingga mereka cenderung malas untuk belajar dan mengalami kesulitan dalam belajar. Selanjutnya terdapat Upaya guru dalam mengatasi kesulitan belajar siswa diantaranya dengan cara persiapan dan perencanaan pembelajaran, pengelolaan kelas dan menggunakan metode dan media pembelajaran yang tepat.

Kata Kunci: Kesulitan belajar, Faktor Kesulitan Belajar, Upaya guru, Pembelajaran IPS.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 25 Jul 2024 00:30
Last Modified: 25 Jul 2024 00:30
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9901

Actions (login required)

View Item View Item