Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penerapan Metode Resitasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas VIII SMPN 3 Bukit Kemuning Lampung Utara Tahun Pelajaran 2019/2020

Lestari, Ani (2020) Penerapan Metode Resitasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas VIII SMPN 3 Bukit Kemuning Lampung Utara Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
ANI LESTARI NPM 1397791 - Perpustakaan IAIN Metro.pdf - Other

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penggunaan metode belajar merupakan salah satu faktor di sekolah yang ‎berpengaruh terhadap hasil belajar.‎‎Setiap metode mengajar yang dipilih dan ‎digunakan, berpengaruh langsung maupun tidak langsung terhadap ‎pencapaianhasil belajar yang diharapkan.‎‎Oleh karena itu pemilihan metode ‎yang tepat sesuai dengan materi yang diajarkan, hendaknya diperhatikan guru ‎pada saat perncanaan program pembelajaran, dan pada saat proses ‎pembelajaran di kelas.

‎Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah ‎“Apakah penerapan‎ metode‎ resitasi dapat meningkatkan ‎hasil belajar mata pelajaran ‎pendidikanagama Islam siswakelas ‎VIII SMPN 3 Bukit Kemuning ‎Lampung ‎Utara ‎Tahun Pelajaran2019/2020‎?”‎. Adapun ‎tujuandari Penelitian ini adalah untukmeningkatkan ‎hasil belajar mata pelajaran ‎pendidikan agama ‎Islam siswa kelas VIII SMPN 3 Bukit ‎Kemuning ‎Lampung Utara tahun pelajaran ‎2019/2020‎?”‎ Desain‎ yang‎digunakan ‎dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan 2 siklus. Setiap siklus ‎terdiri dari 3 pertemuan. Pengumpulan data menggunakan tes membaca, dan ‎analisis data menggunakan rumus persentase. ‎

Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa‎metode resitasi dapat meningkatkan hasil belajar ‎Pendidikan Agama Islam siswa kelas VIII SMPN 3 Bukit Kemuning tahun ‎pelajaran 2019/2020. Hal ini terlihat dari hasil belajar Pendidikan Agama Islam ‎siswa yang mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Nilai rata-rata ‎hasil belajar siswa pada pres-test sebesar 71,61, pada pos-test 1 sebesar 74,19 ‎dan pada pos-test 2 sebesar 79,19. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan ‎rata-rata hasil belajar siswa dari sebelum penggunan metode resitasi dan setelah ‎penggunaan metode tersebut. Peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama ‎Islam juga terlihat dari jumlah siswa yang nilai hasil belajarnya mencapai KKM ‎‎73. Sebelum penggunaan metode resitasi, persentase ketuntasan hasil belajar‎Pendidikan Agama Islam sebesar 58,06%, sedangkan pada pos-test1 persentase ketuntasan sebesar 74,19% dan pada pos-tes 2 sebesar93,54%. Peningkatanketuntasan dari pre-tes ke pos-tes 1 sebesar 16,12% dan dari pos-‎test 1 ke pos-test 2 sebesar 19,35%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 30 Jan 2020 02:01
Last Modified: 30 Jan 2020 02:01
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1631

Actions (login required)

View Item View Item