Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Motivasi Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas VII MTs At-Thoyyibah Depokrejo Tahun Pelajaran 2018/2019

Fatmawati, Lia (2019) Motivasi Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas VII MTs At-Thoyyibah Depokrejo Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI LIA FATMAWATI NPM. 1501020009.pdf - Other

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah lemahnya motivasi belajar siswa kelas VII MTs At-Thoyyibah dalam belajar bahasa Arab. Idealnya dalam belajar bahasa Arab semestinya siswa mempunyai motivasi yang tinggi baik itu motivasi intrinsik maupun motivasi ekstrinsik sehingga proses belajar mengajar bahasa Arab dapat berlangsung dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi belajar bahasa Arab siswa kelas VII MTs At-Thoyyibah DepokrejoPendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa.

Sedangkan jenis penelitian yang dipakai adalah kualitatif lapangan. Sumber datanya adalah siswa dan guru bahasa Arab. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi.Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa tingkat motivasi belajar bahasa Arab di MTs At-Thoyyibah Depokrejoterbilang tinggi, hal ini didasarkan kepada hasil wawancara dan observasi yang peneliti lakukan selama penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 11 Feb 2020 06:44
Last Modified: 11 Feb 2020 06:44
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2388

Actions (login required)

View Item View Item