Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Penggunaan Media Pembelajaran Visual Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Kelas X di SMA Muhammadiyah 2 Metro

Suwarni, Sri (2020) Peran Penggunaan Media Pembelajaran Visual Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PAI Kelas X di SMA Muhammadiyah 2 Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI SRI SUWARNI_1399701 (PAI).pdf - Other

Download (3MB) | Preview

Abstract

Media pembelajaran dalam dunia pendidikan adalah salah satu unsur pendukung dalam proses pembelajaran. Media pembelajaran merupakan salah satu perantara bagi guru untuk menyajikan materi pelajaran secara efektif danmembantu siswa lebih mudah dalam memahami pembahasan dalam proses pembelajaran salah satunya adalah dengan menggunakan media pembelajaran visual yang sesuai dengan materi pembelajaran di dalam kelas. Oleh karena itu, media pembelajaran berguna sebagai perantara untuk tersampainya materi yang diberikan oleh guru kepada murid di sekolah.

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang dilakukan di SMA Muhammadiyah 2 Metro. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan peran penggunaan media pembelajaran visual dalam meningkatkan minat belajar siswa, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan mewawancarai bapak Hari Ardianto, S.Pd selaku Kepala Sekolah di SMA Muhammadiyah 2 Metro dan mewawancarai bapak Lifi Endarwahono, S.Pd.I selaku guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dan mewawancarai siswa kelas X di SMA Muhammadiyah 2 Metro.

Dari hasil penelitian yang telah peneliti lakukan di SMA Muhammadiyah 2 Metro, penggunaan media pembelajaran visual di SMA Muhammadiyah 2 Metro mempunyai peran dalam membantu siswa yang belum memahami materi yang diberikan oleh guru pada saat proses pembelajaran di kelas. Adapun media pembelajaran yang digunakan adalah dengan media pembelajaran visual sebagai perantara bagi siswa supaya dapat lebih mudah memahami materi yang diberikan oleh guru. Oleh karena itu, media pembelajaran ini dapat menjadi alternatif bagi guru sebagai bahan mengajar yang lebih efektif. Di samping manfaat dari media pembelajaran tersebut, terdapat faktor pendukung dan penghambat dari media pembelajaran visual. Adapun faktor pendukungnya adalah siswa dapat lebih memahami materi pembelajaran dengan dibantu adanya LCD atau proyektor yang didalamnya terdapat sebuah gambar diam, gambar gerak dan lain sebagainya. Sedangkan, faktor penghambatnya adalah ketika mati lampu pada saat proses pembelajaran di kelas sedang berlangsung dan minimnya ketersediaan LCD atau proyektor.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 03 Jun 2020 03:14
Last Modified: 03 Jun 2020 03:14
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3305

Actions (login required)

View Item View Item