Indarti, Dinar (2021) Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Perusahaan Surya Modern Bakery Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI DINAR INDARTI 1602040016 - Dinar Indarti.pdf - Other Download (5MB) |
Abstract
Tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dimaknai sebagai komitmen perseroan untuk berperan serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas kehidupan dan lingkungan yang bermanfaat, baik bagi perseroan sendiri, komunitas setempat, maupun masyarakat. Tanggung jawab sosial perusahaan pada dasarnya memiliki makna yang luas, tidak terbatas pada tanggung jawab sosial terhadap karyawan, stakeholder, melainkan tanggung jawab sosial terhadap lingkungan hidup, masyarakat sekitar maupun masyarakat umum.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Implementasi Corporate Social Responsibility (CSR) di Perusahaan Surya Modern Bakery dalam Perspektif Etika Bisnis Islam. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu metode wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implesentasi CSR Perusahaan Surya Modern Bakery belum mencakup kesemua bidang baik bidang pendidikan, bidang sosial ,bidang ekonomi maupun bidang kesehatan. Hal ini disebkan Perusahaan Surya Modern Bakery belum menjalankan Program CSR di bidang kesehatan. Selanjutnya implementasi CSR di Perusahaan Surya Modern Bakery sudah sesuai dengan Etika Bisnis Islam, sebab dalam melakukan Implementasi CSR Perusahaan Surya Modern Bakery telah menerapkan 10 Prinsip-Prinsip Etika Bisnis Islam.
Kata kunci: CSR, Perusahaan, Etika Bisnis Islam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 23 Aug 2021 05:14 |
Last Modified: | 23 Aug 2021 05:14 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4262 |
Actions (login required)
View Item |