Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Media Video Pembelajaran Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 5 Metro Kecamatan Metro Selatan Tahun 2021

Wahidin, Rahmad (2022) Pengaruh Media Video Pembelajaran Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 5 Metro Kecamatan Metro Selatan Tahun 2021. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
Skripsi Rahmad Wahidin 1801010084 - Pengesahan - Copy - Rahmad Wahidin.pdf - Other

Download (8MB)

Abstract

Penggunaan video youtube sebagai media pembelajaran merupakan suatu alat pengantar pesan berupa gambar dan suara (audio visiual) berisi tentang penjelasan materi pembelajaran yang diterangkan oleh guru untuk mencapai tujuan pembelajaran. Media tersebut menjadi salah satu faktor dapat mempengaruhi hasil belajar dikarenakan dapat mengatasi ketidakjelasan materi menjadi mudah dipahami, sehingga hasil belajar kedepanya menjadi lebih baik. Melihat hal tersebut maka peneliti mengadakan peneltian secara mendalam dengan rumusan masalah apakah pengaruh media video youtube terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 5 Metro. Penelitian ini populasinya 125 siswa dari seluruh kelas VII dan sampel nya berjumlah 30 siswa dari kelas VII.1 didapat dengan cara menggunakan teknik cluster. Permasalahan dalam penelitia ini adalah guru dalam mengajar dimasa pandemi menggunakan media video youtube dengan baik, namun hasil belajar siswa masih ada yang rendah. Kemudian dalam mengumpulkan data penulis menggunakan angket dan dokumentasi selanjutnya di analisa menggunakan teknik statistik dengan rumus chi kuadrat ( ). Berdasarkan hasl analisis data dengan menggunakan chi kuadrat ( ) diketahui bahwa chi kuadrat hitung ( ) sebesar 20,83 lebih besar dari harga chi kuadrat tabel ( ) baik taraf signifikan 1% sebesar 13,227 dan taraf signifikan 5% sebesar 9,488 atau 13,227 < 20,83 > 13,227. Sehingga hipotesis Ha dalam penelitian ini diterima, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh media video youtube terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 5 Metro Kecamatan Metro Selatan Tahun 2021. Sehingga bahwa media video youtube berpengaruh terhadap hasil belajar siswa.

Kata Kunci : Video Pembelajaran, Video Youtube dan Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 04 Jul 2022 07:17
Last Modified: 04 Jul 2022 07:17
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5802

Actions (login required)

View Item View Item