Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Penggunaan Metode Sam’iyah Syafawiyah Terhadap Kemampuan Kalam Pada Siswa Kelas VII MTs Negeri Satu Atap Tegal Mukti Tahun Ajaran 2021/2022 M

Rosidah, Eka Lutfiatur (2022) Pengaruh Penggunaan Metode Sam’iyah Syafawiyah Terhadap Kemampuan Kalam Pada Siswa Kelas VII MTs Negeri Satu Atap Tegal Mukti Tahun Ajaran 2021/2022 M. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
SKRIPSI EKA LUTFATURROSIDAH -1701020023 - PBA.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Dari hasil pra survey yang dilakukan peneliti pada siswa kelas VII MTsN Satu Atap Tegal Mukti Tahun Ajaran 2021/2022 Permasalahan dalam pembelajaran Bahasa Arab khususnya dalam pengajaran keterampilan berbicara adalah siswa tidak mampu mengucapkan kata atau kalimat yang benar, siswa tidak mampu mengungkapkan ide sederhana dalam Bahasa Arab, siswa tidak mampu memberikan pertanyaan dan jawaban sesuai konteks tuturan, siswa tidak mampu bercerita antara lain dengan materi dialog, tidak siswa dapat berbicara dengan materi yang sesuai.

Pertanyaan penelitian dalam skripsi ini adalah: Apakah adanya Pengaruh Penggunaan Metode Samngiyah Safawiyah Terhadap Kemampuan Kalam Pada Siswa Kelas VII MTsN Satu Atap Tegal Mukti 2021/2022? dan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya Pengaruh Penggunaan Metode Samngiyah Safawiyah Terhadap Kemampuan Kalam Pada Siswa Kelas VII MTsN Satu Atap Tegal Mukti 2021/2022 .

Jenis penelitian ini adalah Penelitan eksperimen. Dalam penelitian ini penulis menggunakan jenis tes yaitu pre test dan post tes. Pengumpulan data dalam penggunaan Metode Samngiyah Safawiyah ini menggunakan metode tes, observasi dan dokumentasi. Adanya Penggunaan Metode Samngiyah Safawiyah Terhadap Kemampuan Kalam Pada Siswa Kelas VII MTsN Satu Atap Tegal Mukti 2021/2022. Hal ini terlihat dari hasil analisis data dengan menggunakan rumus Uji t, dengan hasil perhitungan t hitung sebesar 3,354 Setelah dikonsultasikan dengan t tabel (1,701), ternyata t hitung lebih besar dari t tabel, yang berarti ada pengaruh yang cukup kuat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 27 Sep 2022 07:35
Last Modified: 27 Sep 2022 07:35
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6495

Actions (login required)

View Item View Item