Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Guru Bahasa Arab Dalam Pembelajaran Kemampuan Membaca Teks Bahasa Arab Pada Siswa Kelas X MA Darul A’mal Metro Tahun Pelajaran 2022/2023

Ma’rifah, Nisa’ul (2022) Strategi Guru Bahasa Arab Dalam Pembelajaran Kemampuan Membaca Teks Bahasa Arab Pada Siswa Kelas X MA Darul A’mal Metro Tahun Pelajaran 2022/2023. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Nisa'ul Ma'rifah - 1801020012 - PBA.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Keterampilan membaca merupakan suatu keterampilan yang sangat unik dan penting bagi pengembangan pengetahuan, juga sebagai alat komunikasi bagi kehidupan manusia. Dari hasil penelitian yang dilakukan, terdapat beberapa siswa yang belum bisa membaca teks bahasa arab dengan fashih dan belum mampu memahami bacaan dengan baik. Maka dari itu, guru bahasa arab menggunakan strategi pembelajaran yang sesuai dengan masing-masing tingkatan kelas dengan tujuan untuk memudahkan siswa menerima dan memahami materi pembelajaran serta untuk membangkitkan motivasi siswa dalam belajar bahasa arab terutama pada maharah qiro’ah.

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi yang digunakan guru Bahasa Arab dalam pembelajaran kemampuan membaca teks Bahasa Arab pada siswa kelas X MA Darul A’mal Metro tahun pelajaran 2022/2023. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu metode qiroah al-jahriyah (membaca nyaring). Kemudian jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Data yang yang berhubungan dengan masalah tersebut dikumpulkan melalui teknik pengumpulan data wawancara, tes, observasi dan dokumentasi.

Berdasarkan hal tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan di terapkannya strategi pembelajaran yang baik, maka hasil dari penelitian yang dilakukan adalah peserta didik mampu dalam membaca teks bahasa arab, siswa dapat melafalkan teks bahasa Arab dengan baik dan lancar. Hal ini dapat dinyatakan bahwa strategi yang digunakan oleh guru bahasa arab dapat dijadikan penunjang untuk keberhasilan siswa dalam pembelajaran maharah qiroah.

Kata kunci : Strategi, Pembelajaran, Maharah Qiro’ah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 15 Mar 2023 02:02
Last Modified: 15 Mar 2023 02:02
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7263

Actions (login required)

View Item View Item