Putri, Cindy Hantika (2023) Pengaruh Merger Tiga Bank Syariah BUMN (BRI Syariah, Mandiri Syariah, BNI Syariah) Terhadap Minat Menabung Masyarakat Di Kecamatan Sekampung, Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI CINDY HANTIKA PUTRI -1804101019 - PBS.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan perbankan syariah pada tahun 2021, dimana tiga bank syariah melakukan merger menjadi Bank Syariah Indonesia. Setelah dilakukan merger ini semakin membuat masyarakat memperhitungkan keberadaan bank syariah di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh merger tiga bank syariah terhadap minat menabung pelaku UMKM di Lapangan Merdeka Desa Sribhawono. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan statistik deskriptif dan sumber data primer dengan menyebarkan kuesioner yang menggunakan skala likert pada pelaku UMKM yang berada di Lapangan Merdeka Sribhawono sebagai populasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Penelitian menggunakan pendapat dari Arikunto untuk mengambil jumlah sampel dan didapatkan sampel sebanyak 14 responden. Data yang telah didapatkan kemudian diolah dengan aplikasi SPPS versi 26. Penelitian ini dianalisis melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji linearitas, uji normalitas, uji, analisis regresi linear sederhana, uji parsial (uji t), dan koefisien determinasi (R2 ). Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel Merger memiliki nilai thitung sebesar 3,997 ≥ ttabel sebesar 0,695. Nilai tersebut membuktikan bahwa H1 diterima dan Ho ditolak. Artinya terdapat pengaruh antara variabel marger terhadap minat menabung pada pelaku UMKM di Lapangan Merdeka Sribhawono. Kemudian uji koefisien determinasi (R2 ) mendapatkan hasil sebesar 0,571. Angka tersebut menunjukan bahwa 57% variabel Merger mempengaruhi Minat menabung pelaku UMKM di Lapangan Merdeka Sribhawono.
Kata kunci: Merger, Bank Syariah, Minat Menabung
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 13 Jun 2023 00:25 |
Last Modified: | 13 Jun 2023 00:25 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7734 |
Actions (login required)
View Item |