Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peningkatan Hasil Belajar IPA Dengan Menggunakan Media Pop Up Book Pada Siswa Di Sekolah Dasar

Magfiroh, Nashika (2024) Peningkatan Hasil Belajar IPA Dengan Menggunakan Media Pop Up Book Pada Siswa Di Sekolah Dasar. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Nashika Magfiroh - 1901031044 - PGMI.pdf - Other

Download (8MB)

Abstract

Media Pop Up Book cocok digunakan di UPTD SD Negeri 3 Pakuan Aji karena, guru masih menggunakan metode ceramah. Sehingga siswa kurang terlibat dalam pembelajaran dan kurang tertarik dalam mengikuti pembelajaran IPA. Serta hasil belajar siswa masih dibawah 50% tuntas dari nilai KKM. Oleh karena itu, peneliti menerapkan pembelajaran dengan menggunakan media Pop Up Book untuk membuat proses pembelajaran IPA menjadi menyenangkan, serta siswa dapat menjadi lebih aktif dalam belajar dan tercapainya tujuan pembelajaran.

Permasalahan dalam penelitian ini adalah Apakah penggunaan media pembelajaran Pop Up Book dapat meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran IPA di UPTD SD Negeri 3 Pakuan Aji, Sukadana?. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mata pelajaran IPA siswa kelas III UPTD SD Negeri 3 Pakuan Aji dengan menggunakan media pembelajaran Pop Up Book.

Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan media Pembelajaran Pop Up Book. Subjek penelitian adalah siswa kelas III UPTD SD Negeri 3 Pakuan Aji yang berjumlah 20 siswa. Dengan penelitian yang terdiri dari dua siklus , dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan dokumentasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus I diketahui pretest sebesar 15%, dan posttest mengalami peningkatan sebesar 55%, Sedangkan pada siklus II hasil belajar pretest sebesar 25%, dan pada posttest mengalami peningkatan kembali sebesar 85% dengan 3 dari 20 siswa yang belum tuntas. Tingkat ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus I sampai siklus II mengalami peningkatan 20% menjadi 85%. Maka target yang diinginkan telah tercapai untuk ketuntasan hasil belajar dengan nilai KKM 75. Pembelajaran menggunakan media pembelajaran Pop Up Book telah mencapai target yang diinginkan dan berhenti pada siklus II.

Kata kunci : Hasil Belajar, IPA, dan Media Pembelajaran Pop Up Book

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 28 Feb 2024 02:45
Last Modified: 28 Feb 2024 02:45
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9346

Actions (login required)

View Item View Item