Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Nilai-Nilai Moderasi Beragama dalam Film Gundala Karya Joko Anwar

Prasetyo, Yogi (2025) Analisis Nilai-Nilai Moderasi Beragama dalam Film Gundala Karya Joko Anwar. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[thumbnail of YOGI PRASETYO_2004011028_KPI_2025.pdf] PDF
YOGI PRASETYO_2004011028_KPI_2025.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana nilai-nilai moderasi beragama direpresentasikan dalam film Gundala (2019) serta bagaimana pendekatan semiotika Charles Sanders Peirce dapat digunakan untuk mengungkap makna dari tanda-tanda yang muncul dalam film tersebut. Moderasi beragama dalam konteks ini mengacu pada empat pilar utama, yaitu komitmen kebangsaan, toleransi, anti-kekerasan, dan akomodatif terhadap budaya lokal. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan analisis semiotika Charles Sanders Peirce. Data dikumpulkan melalui observasi terhadap sejumlah scene dalam film yang mengandung pesan-pesan sosial dan keagamaan. Setiap adegan dianalisis berdasarkan tiga unsur utama dalam teori Peirce: representamen (tanda), object (objek yang dirujuk), dan interpretant (pemaknaan yang ditangkap penonton).Hasil penelitian menunjukkan bahwa film Gundala merepresentasikan nilai-nilai moderasi beragama melalui dialog, tindakan karakter, dan alur cerita yang menggambarkan perjuangan terhadap ketidakadilan, kepedulian sosial, penghindaran terhadap kekerasan, serta solidaritas antarwarga. Film ini menyampaikan pesan-pesan moral secara kontekstual dan tidak eksplisit religius, sehingga menjadi media populer yang efektif dalam menanamkan nilai-nilai keberagamaan yang moderat dan relevan dengan kehidupan masyarakat Indonesia masa kini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ristiani Ristiani IAIN Metro Lampung
Date Deposited: 07 Jul 2025 01:17
Last Modified: 07 Jul 2025 01:17
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/11278

Actions (login required)

View Item View Item