Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Tingkat Pendidikan Suami Istri Terhadap Keharmonisan Rumah Tangga(Studi di Desa Raman Endra Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur)

Aditama, Revan Akmal (2020) Pengaruh Tingkat Pendidikan Suami Istri Terhadap Keharmonisan Rumah Tangga(Studi di Desa Raman Endra Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
skripsi REVAN AKMAL ADITAMA - Perpustakaan IAIN Metro.pdf - Other

Download (7MB) | Preview

Abstract

Keharmonisan dalam rumah tangga merupakan sebuah dambaan bagi setiap pasangan suami istri, namun dalam mewujudkan rumah tangga yang harmonis tidak mudah untuk dilakukan, memerlukan usaha dan kerja keras dari masing-masing pasangan. Adapaun faktor-faktor untuk membangun, mempertahankan keharmonisan dan kemesraan didalam rumah tangga adalah 1) Memiliki iman kepada Tuhan. 2) Mengasihi pasangan. 3) Kejujuran. 4) Kesetiaan. 5) Murah hati dan pengampun. Namun bagaimana dengan pendidikan, pendidikan sangat penting artinya, sebab faktor-faktor di atas juga di ajarkan didalam pendidikan itu sendiri dan juga tanpa memiliki pengetahuan dan keterampilan yang cukup yang diperoleh melalui proses pendidikan maka manusia akan menemukan kesulitan dalam mengembangkan diri di dalam masyarakat ataupun rumah tangganya.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kehidupan keluarga pasangan suami-istri terkait pengaruh tingkat pendidikan mereka terhadap keharmonisan rumah tangganya.jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field Reaserch), dan sifat dari penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpul data wawancara dandokumentasi.

Pengaruh Tingkat pendidikan terhadap keharmonisan rumah tangga yang dirasakan oleh pasangan suami istri di Desa Raman Endra memiliki perbedaan, ada yang berpendaat bahwa pendidikan berpengaruh terhadap keharmonisan rumah tangga mereka karena dengan pendidikan dapat menumbuhkan sikap kepemimpinan, sopan santun, bertanggung jawab, kedewasaan dalam bertindak dan berfikir, sertamenunjang perekonomian sehingga rumah tangga yang harmonis dapat dirasakan. Adapun tingkat pendidikan tidak berpengaruh terhadap keharmonisan keluarga karena mereka selama ini dalam menjalankan rumah tangga yang terpenting adalah bertanggungjawab untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dan saling menjaga perasaan, saling hormat menghormati dan menghargai, menerima kelebihan dan kekurangan pasangan. Menurut mereka tercapainya keharmonisan rumah tangga tidak hanya timbul dari tingginya pendidikan yang di tempuh, tetapi adanya kesamaan tujuan dan komitmen untuk membentuk rumah tangga yang sakinah, mawaddah dan rahmah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ahwal Syakhshiyyah
Divisions: Fakultas Syariah > Ahwal Syakhshiyyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 21 Jan 2020 06:35
Last Modified: 21 Jan 2020 06:35
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1306

Actions (login required)

View Item View Item