Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Supervisi Klinis dalam Peningkatan Kompetensi Profesional Guru Pendidikan Agama Islam di SMK Muhammadiyah 1 Metro

Susanto, Dwi (2018) Implementasi Supervisi Klinis dalam Peningkatan Kompetensi Profesional Guru Pendidikan Agama Islam di SMK Muhammadiyah 1 Metro. Masters thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
TESIS FIKS.pdf - Other

Download (7MB) | Preview

Abstract

Tesis ini berupaya mengkaji permasalahan implementasi supervisi klinis dalam peningkatan kompetensi profesional di SMK Muhammadiyah 1 Metro dengan fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana implementasi supervisi klinis dalam peningkatan kompetensi profesional guru PAI di SMK Muhammadiyah 1 Metro? 2)Faktor pendukung apa saja yang dihadapi dalam implementasi supervisi klinis dalam peningkatan kompetensi profesional guru PAI di SMK Muhammadiyah 1 Metro? 3) Faktor penghambat apa saja yang dihadapi dalam implementasi supervisi klinis dalam peningkatan kompetensi profesional guru PAI di SMK Muhammadiyah 1 Metro? 4) Upaya apa saja untuk mengatasi penghambat implementasi supervisi klinis dalam peningkatan kompetensi profesional PAI di SMK Muhammadiyah 1 Metro?
Desain penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif dengan model penelitian deskriptif. Jadi penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi sedangkan analisa data menggunakan teknik Miles and Huberman yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Supervisi klinis dilakukan oleh kepala sekolah SMK Muhammadiyah 1 Metro yang dibantu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum dengan cara teknik perorangan, observasi kelas dan percakapan pribadi terhadap guru pendidikan agama Islam dengan melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, dan monitoring serta evaluasi.(2) faktor pendukung: adanya dukungan yang tinggi dari pihak pengelola sekolah berkenaan dengan kelengkapan intrumen penilaian, sarana dan prasarana, dan hubungan yang manusiawi terhadap supervisor dengan guru pendidikan agama Islam. (3) Hambatan pelaksanaan supervisi klinis: (a) kurangnya waktu supervisi klinis; (b) guru terkadang merasa kurang siap dan terganggu karena belum terbiasa disupervisi klinis; (c) penilaian guru pendidikan agama Islam hanya secara formatif saja; (d) dalam proses belajar mengajar sebagian guru belum memakai alat media; (e) guru terbatas kemampuandalam mengembangkan bahan ajar; (4) Upaya dalam mengatasi hambatan: (a) permasalahan dibuat skala prioritas dalam pemecahannya; (b) supervisor perlu mempertimbangkan aspek psikologis, sosiologis,religius, kenyamanan dan lainnya;(c) perbaikan serta pembinaan bersama kelompok kerja guru pendidikan agama Islam; (d)perlu adanya pelatihan/diklat, seminar, shortcourse, dan sekolah lanjut;(e)pembinaan secara rutin, bertahap dan berkelanjutan dan melakukan studi komparatif visitasi ke sekolah-sekolah yang lebih maju.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pascasarjana
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Tari Eka Miyanti
Date Deposited: 17 Feb 2020 07:01
Last Modified: 17 Feb 2020 07:01
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2575

Actions (login required)

View Item View Item