Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam Upaya Peningkatan Akhlak Peserta Didik di SMP PGRI 1 Way Jepara Kabupaten Lampung Timur

Asbarqu, . (2020) Implementasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam Upaya Peningkatan Akhlak Peserta Didik di SMP PGRI 1 Way Jepara Kabupaten Lampung Timur. Masters thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
asbarqu tesis_kelas c 2018 - Adromax A.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Seiring dengan adanya perubahan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK), masyarakat modern di hadapkan pada berbagai persoalan moralitas. Nilai-nilai moralitas semakin di kesampingkan dan di tinggalkan dalam praksis kehidupan masyarakat. Dalam konteks yang demikian, pendidikan agama Islam secara ideal di harapkan mampu menjadi garda terdepan, dalam mengatasi dan menanamkan moral atau akhlak kepada siswa. Namun demikian, dalam kenyataannya pendidikan agama Islam tidak berjalan sebagaimana yang diharapkan. Proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah cenderung monoton dan pasif, sehingga kurang mampu menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah kepada peserta didik.

Oleh karenanya, fokus masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana implementasi pembelajaran PAI dalam upaya peningkatan akhlak peserta didik di SMP PGRI 1 Way Jepara Lampung Timur. Dalam penelitian ini analisis di arahkan pada unsur pembelajaran meliputi peserta didik, tenaga pendidik (guru), kurikulum, metode pembelajaran dan media pembelajaran.

Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode kualitatif atau naturalistik. Pengumpulan data di lakukan dengan teknik trianggulasi, yaitu gabungan antara teknik observasi, wawancara dan analisis. ini digunakan untuk mengungkapkan hasil penelitian kaitannya dengan implementasi pembelajaran PAI dalam upaya peningkatan akhlak peserta didik di SMP PGRI 1 Way Jepara Lampung Timur.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Secara umum peserta didik di SMP PGRI 1 Way Jepara belum memiliki akhlak yang mulia, baik akhlak terhadap Alloh, akhlak terhadap diri sendiri, maupun akhlak terhadap sesama; 2) guru PAI di SMP PGRI 1 Way Jepara masih kurang mampu melaksanakan proses pembelajaran PAI, khususnya terkait dengan penguasaan metode dan strategi pembelajaran; 3) materi akhlak dalam kurikulum PAI di SMP PGRI 1 Way Jepara, sudah mendapat porsi yang memadai, namun belum cukup untuk membentuk peserta didik berakhlak mulia; 4) metode pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran PAI khususnya materi akhlak kurang variatif, yaitu ceramah, tanya jawab, diskusi dan penugasan; dan 5) media pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran PAI kurang memadai.

Dari hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa implementasi pembelajaran PAI dalam upaya peningkatan akhlak peserta didik di SMP PGRI 1 Way Jepara Kabupaten Lampung Timur belum berjalan dengan baik. Sehingga perlu dilakukan perbaikan-perbaikan. Di antaranya adalah peningkatan profesionalitas guru PAI, peningkatan pengetahuan guru PAI tentang kurikulum 2013, penyediaan sarana dan prasarana yang lebih memadai dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 27 May 2021 02:00
Last Modified: 27 May 2021 02:00
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4086

Actions (login required)

View Item View Item