Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Hubungan Antara Kedisiplinan Siswa Dengan Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Kelas III SD Negeri 1 Selorejo

Kotimah, Kusnul (2022) Hubungan Antara Kedisiplinan Siswa Dengan Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Kelas III SD Negeri 1 Selorejo. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
SKRIPSI KUSNUL KOTIMAH - 1601050101 - PGMI.pdf - Other

Download (6MB)

Abstract

Pada dasarnya sekolah merupakan lembaga pendidikan formal yang melaksanakan belajar mengajar dengan berencana dan bertujuan, yang ditunjang oleh unsur tertentu yang ada di sekolah tersebut. Dalam hal ini yang akan di bahas adalah tentang kedisiplinan siswa. Peranan kedisiplinan siswa dalam meningkatkan prestasi belajar siswa adalah sangat penting. Disiplin berkaitan erat dengan proses pelatihan yang dilakukan oleh pihak yang memberi pengarahan dan bimbingan dalam kegiatan pengajaran.Disiplin sekolah memainkan peran penting dalam pencapaian harapan dan tujuan pembelajaran. Hal ini juga memainkan peran penting dalam rasa tanggung jawab pada siswa. Melihat betapa pentingnya yang tumbuh dalam diri siswa, untuk mencapai prestasi belajar mata pelajaran ilmu pengetahuan alam, siswa harus mengadakan peningkatan kedisiplinan terhadap belajarnya dan perlunya kedisiplinan dari guru ilmu pengetahuan alam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kedisiplinan siswa dengan prestasi belajar siswa mata pelajaran ilmu pengetahuan alam kelas III SD Negeri 1 Selorejo Tahun Pelajaran 2019/2020. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, adapun populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 1 Selorejo yang berjumlah 16 siswa. Karena populasinya kurang dari 100, maka sampelnya diambil semua yang berjumlah 16 siswa dan penelitian ini disebut penelitian populasi. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini digunakan metode angket sebagai metode pokok, metode dokumentasi sebagai metode penunjang. Kemudian untuk menganalisa data digunakan rumus Chi kuadrat, hipotesis dalam penelitian ini adalah H1: terdapat hubungan antara kedisiplinan siswa dengan prestasi belajar siswa mata pelajaran ilmu pengetahuan alam kelas III SD Negeri 1 Selorejo. Berdasarkan hasil dari penelitian menunjukkan uji korelasi antara variabel X dan Y bertanda positif, artinya kedua variabel tersebut terdapat korelasi yang positif. Karena p-Value = 0,011 (Antara 0,00 – 0,20) < a = 0,05, maka tolak Ho dan terima H1 karena terdapat hubungan kedisiplinan siswa dengan prestasi belajar siswa mata pelajaran ilmu pengetahuan alam kelas III SD Negeri 1 Selorejo termasuk korelasi sangat rendah. Kata kunci: Kedisiplinan, dan Prestasi belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 29 Sep 2022 08:15
Last Modified: 29 Sep 2022 08:15
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6570

Actions (login required)

View Item View Item